Momen Luna Maya Girang Dapat Bunga Pengantin yang Dilempar BCL: Ariel Tertawa Melihat Ini

Luna Maya terlihat senang memegang buket bunga dan mendapat pelukan dari BCL.

Indian | MataMata.com
Senin, 04 Desember 2023 | 21:42 WIB
Momen Luna Maya Girang Dapat Bunga Pengantin yang Dilempar BCL: Ariel Tertawa Melihat Ini. (Tangkapan layar/Instagram) (Instagram)

Momen Luna Maya Girang Dapat Bunga Pengantin yang Dilempar BCL: Ariel Tertawa Melihat Ini. (Tangkapan layar/Instagram) (Instagram)

Glow.matamata.com - Sederet artis turut memeriahkan tradisi lempar bunga pengantin di acara pernikahan Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana yang digelar di Bali pada Sabtu (2/12) lalu. Tak disangka, Luna Maya menjadi salah satu artis yang berhasil menangkap buket bunga yang dilempar oleh BCL

Dikutip akun @TikTok @herworldindonesia pada Senin (4/12), BCL awalnya tampak bersiap untuk melempar buket bunga ke arah para tamu undangan yang mengantre di belakangannya. 

Terpantau sejumlah artis itu ikut serta seperti Reza Rahardian, Aming, hingga Luna Maya terlihat menanti lemparan buket bunga dari BCL. 

Dalam video itu, Luna Maya terlihat berhasil menangkap buket bunga yang dilempar mantan istri almarhum Ashraf Sinclair itu. 

Momen Luna Maya dipeluk BCL setelah berhasil menerima bunga pengantin. (tangkapan layar/TikTok) [TikTok.]
Momen Luna Maya dipeluk BCL setelah berhasil menerima bunga pengantin. (tangkapan layar/TikTok) (sumber: TikTok.)

Luna Maya terlihat senang memegang buket bunga dan mendapat pelukan dari BCL. 

Gegara mendapat buket bunga itu, Luna Maya langsung disebut-sebut bakal menyusul BCL untuk menikah dengan sang pacar, Maxime Bouttier.

"Luna kawin, Luna kawin," pekik para hadirin. 

Momen Luna Maya yang mendapat lemparan bunga di pesta pernikahan BCL dan Tiko langsung menjadi sorotan netizen. Beragam komentar pun ditumpahkan netizen guna menanggapi video itu. 

Namun, banyak netizen yang justru menganggap jika bukan Luna yang berhasil menangkap bunga pengantin yang dilempar BCL di acara pernikahannya itu. Bahkan, ada yang menyebut jika Luna Maya merebut dari satu tamu undangan yangn semestinya mendapat buket bunga itu. 

Momen Luna Maya dapat buket bunga yang dilempar BCL di pesta pernikahannya. (tangkapan layar/TikTok) [TikTok]
Momen Luna Maya dapat buket bunga yang dilempar BCL di pesta pernikahannya. (tangkapan layar/TikTok) (sumber: TikTok)

"Kasian yang baju ijo bunga nya diambil Lunamaya," ujar salah satu netizen. 

Baca Juga: Dapat Suami Baru Gantikan Ashraf Sinclair, Tiko Ternyata Kakak Tingkat BCL di Kampus

"Baju ijo ngalah," timpal yang lain.

"Yang baju ijo yang dapat, Luna Maya itu merampas," sahut netizen lainnya. 

Dalam momen lempar bunga pengantin itu, tak sedikit netizen yang justru menyeret nama Ariel NOAH. Diduga nama Ariel dihubung-hubungkan karena Luna Maya dan BCL adalah dua wanita yang sempat dekat dengan pria bernama asli Nazril Irham tersebut. 
 
"Ariel tertawa melihat BCL dan Luna Maya," sahut yang lain dengan emoji tertawa. 

"Sama-sama milik ariel," imbuh yang lain. 

"Ariel tersenyum melihat ini," celetuk netizen lainnya lagi. 

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Ayu Ting Ting, penyanyi dangdut papan atas Indonesia, ternyata memiliki sisi pribadi yang tak banyak diketahui publik. W...

gosip | 07:14 WIB

Aksi pria diduga mirip Abidzar Al-Ghifari yang pamer alat vital sembari selfie membuat geger jagat dunia maya....

gosip | 21:26 WIB

"...Enggak ada urusan, tidak ada kata damai."...

gosip | 21:09 WIB

Disebut matikan rejeki orang oleh Maharani Kemala, Shandy Purnamasari meradang....

gosip | 12:36 WIB

Dalam video yang diunggah di Instagram Story, Jennifer Coppen mengajari Kamari Wassink berpamitan dengan sang ayah untuk...

gosip | 15:26 WIB
Tampilkan lebih banyak