Hotman Paris Sebut Jessica Wongso Bisa Bebas dengan Satu Cara: Pastikan Dulu Bakal Diampuni

Hotman Paris mengatakan langkah ini bisa menimbulkan masalah baru bagi Jessica Wongso.

Ade
Selasa, 03 Oktober 2023 | 21:00 WIB
Hotman Paris. (Instagram/hotmanparisofficial)

Hotman Paris. (Instagram/hotmanparisofficial)

Glow.matamata.com - Hotman Paris ikut berkomentar soal kasus Kopi Sianida di tengah desakan publik untuk membuka kembali kasus tersebut dan membebaskan Jessica Wongso. Sang pengacara kondang menegaskan bahwa putusan vonis sudah tidak bisa diubah, karena sudah mencapai putusan tertinggi.

Namun, Hotman Paris juga menyadari bahwa bukti dalam kasus Jessica Wongso itu tidak ada dan tak seharusnya seseorang dihukum atas kesalahannya yang belum terbukti.

Karena itu, Hotman Paris mengungkapkan masih ada satu cara yang bisa membuat Jessica Wongso bebas. Namun, cara ini bisa dilakukan bila pemimpin negeri juga memiliki prinsip bahwa orang yang belum terbukti bersalah tak seharusnya dihukum.

Baca Juga: Lolly dan Vadel Badjideh Pacaran Virtual Dianggap Zina? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad

"Caranya adalah kalau memang pimpinan negeri ini sependapat dengan saya, jangan hukum orang yang belum pasti bersalah atau terbukti bersalah," ujar Hotman Paris dalam unggahannya, Selasa (3/10/2023).

Satu-satunya cara tersebut adalah pihak Jessica Wongso harus mengajukan grasi kepada Presiden RI. Grasi merupakan pengampunan yang diberikan oleh presiden kepada seorang terpidana.

"Cara satu-satunya adalah pastikan dulu bakal diampuni. Minta Jessica mengajukan grasi ke presiden," kata Hotman Paris.

Baca Juga: Diuangkap Ibunda Jessica Wongso, Mirna Salihin Bukan Tewas karena Sianida: Kalau Suaminya Nggak Teledor

Karena itulah, Hotman Paris mengatakan pihak Jessica Wongso harus memastikan akan mendapat pengampunan dari Presiden sebelum mengajukan grasi. Sebab, pengajuan grasi ini juga sama sifatnya dengan seseorang mengakui perbuatannya.

"Tapi, tentu dengan catatan di belakang layar sudah ada komitmen akan dikabulkan grasinya tersebut. Karena apa? Grasi artinya mengakui perbuatan," tutur Hotman Paris.

Bila belum pasti mendapat pengampunan dan grasi ditolak, Hotman Paris mengatakan langkah ini bisa menimbulkan masalah baru bagi Jessica Wongso.

Baca Juga: Pratama Arhan Dihina Miskin, Kakak Ipar Sentil Marshella Aprilia: Enak Gak Makan Uang Hasil Pansos?

Sementara, tak mungkin Jessica Wongso menempuh langkah hukum lainnya karena vonisnya sudah mencapai putusan tertinggi yang tak bisa diubah.

"Kalau sampai Jessica permohonan grasinya ditolak, maka makin blunder bagi Jessica. Tapi, satu-satunya jalan yang bisa membebaskan dia secara hukum hanya itu. Karena tidak ada lagi PK di atas PK," imbuhnya. (Shevinna Putti)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI
"Sebenarnya mereka tidak ada konflik, cuman ada sebagian kecil yang mengadu-ngadu dan manas-manasin," katanya....
gosip | 21:22 WIB
Belum lama ini, Deddy Mahendra Desta alias Desta sempat diminta untuk rujuk oleh Iwan Fals....
gosip | 19:28 WIB
Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar disebut-sebut semakin serius....
gosip | 17:10 WIB
"Kebetulan kemaren tuh aku pake ketiak care, kalau ketiak aku mah glowing. Puas mas-mas ini?"...
gosip | 16:59 WIB
Rumah Umi Pipik jadi sorotan warganet karena dianggap sangat mewah...
gosip | 16:48 WIB
Sule mengunjungi anaknya untuk bermain. Tetapi dirinya terlihat tak nyaman dengan kehadiran Nathalie Holscher....
gosip | 16:24 WIB
Bahkan, Onad mengaku menangis di depan Beby sambil meminta diberikan kesempatan untuk memperbaiki diri....
gosip | 16:18 WIB
Sosok mendiang Ashraf Sinclair yang bisa masak dan bantu mengurus kebutuhan rumah tangga membuat Bunga Citra Lestari kag...
gosip | 15:49 WIB
Tak berpelukan sambil menyandarkan kepalanya, Pinkan Mambo juga mencium bahu sang pacar....
gosip | 14:31 WIB
Terdengar suara diduga Ammar Zoni yang meminta agar Irish Bella menjual barang berharganya ketimbang meminjam uang kepad...
gosip | 13:01 WIB
Tampilkan lebih banyak