Deddy Corbuzier. (nstagram/mastercorbuzier)
Glow.matamata.com - Fakta menarik diungkap Deddy Corbuzier saat jadi bintang tamu konten "Kejar Setoran" milik Praz Teguh. Di mana pada saat itu, Deddy Corbuzier membocorkan gaji ART (Asisten Rumah Tangga) di rumahnya. Berapa gaji ART Deddy Corbuzier?
Awalnya Deddy Corbuzier disentil soal fakta dirinya kerap menyekolahkan pegawai di rumahnya. Tentu saja ayah Azka Corbuzier itu membenarkan fakta tersebut. Salah satu yang disekolahkan adalah ART-nya bernama Melisa.
Deddy Corbuzier menyebutkan Melisa kini sudah lulus pendidikan S1 dan masih bekerja di rumahnya. Suami Sabrina Chairunnisa lantas menjelaskan alasan dirinya menyekolahkan Melisa sampai ke jenjang sarjana.
"Gue ada satu lagi namanya Melisa. Dia kerja sama gue waktu usianya 14 tahun. Sekarang S1 Manajemen, (jago) Inggris, komputer. Gue beliin komputer buat belajar," kata Deddy Corbuzier mengutip YouTube Tuah Kreasi, Sabtu (5/8/2023).
"Karena Ana (ART yang lain) dan Melisa pada saat itu yang bantuin jaga anak gue. Masa kita biarin orang yang tidak berpendidikan jagain anak kita. Sekarang Melisa udah S1, udah nikah juga, masih kerja di tempat gue," imbuhnya.
Obrolan berlanjut dengan bocoran gaji ART Deddy Corbuzier yang bernama Melisa itu. Karena Melisa lulusan S1, Deddy pun mematok gaji yang cukup tinggi, yakni tiga kali UMR (Upah Minimum Regional).
"Dan karena emang udah S1, artinya gajinya," ujar Deddy Corbuzier terhenti. "Berapa? Kenapa berhenti pas di gaji? Kenapa? Anda takut riya?" cecar Praz Teguh penasaran.
"Jangan, nanti yang lain minta segitu juga," celetuk Sabrina Chairunnisa yang juga ada di sana. "(Gajinya) UMR, tiga kali lah," tegas Deddy Corbuzier membuat Praz Teguh terdiam.
Cuplikan Deddy Corbuzier membahas gaji ART-nya ramai jadi perbincangan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok ayahkenny. Banyak netizen yang takjub mendengar besaran gaji ART Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Kini Jadi Sultan dengan Harta Melimpah, Ibu Nagita Slavina Cerita Pernah Diremehkan Keluarga Suami
"Gils 12 jutaan," celetuk netizen memperkirakan gaji ART Deddy Corbuzier. "Info loker Om Ded," komentar yang lain. "Gue S1 Om, mau lah kerja di sana," kata netizen lain.
"Setahun sama Om Ded bisa kebeli tanah di kampung," sahut lainnya. "Rasa-rasanya gue yang S1 pengen kerja sama Om Ded," ujar netizen lain menambahkan. "Memanusiakan manusia dan hasilnya langsung dipetik saat itu juga, thank Om Deddy," puji yang lain.