Heboh Amy Qanita Bikin Surat Wasiat buat Syahnaz Sadiqah, Isinya Bikin Melongo

Amy Qanita diam-diam buat surat wasiat untuk Syahnaz Sadiqah.

Muhammad | MataMata.com
Sabtu, 22 Juli 2023 | 16:14 WIB
Biodata Lengkap dan Agama Syahnaz Sadiqah. (Instagram/syahnazs)

Biodata Lengkap dan Agama Syahnaz Sadiqah. (Instagram/syahnazs)

Glow.matamata.com - Usai membuat klarifikasi, tensi topik perselingkuhan Syahnaz Sadiqah dengan Rendy Kjaernett perlahan-lahan mulai mereda. Publik tampak mulai tidak simpati kepada Jeje Govinda yang memilih untuk mempertahankan rumah tangganya.

Seiring dengan itu, rekam jejak digital Syahnaz Sadiqah viral kembali. Salah satu di antaranya adalah surat wasiat Amy Qanita. Dari unggahan yang beredar, Raffi Ahmad tampak penasaran dengan isi surat tersebut.

"Mah, emang mamah pernah buat surat wasiat?" ujar Raffi Ahmad.

Di lain pihak, Amy Qanita mengaku sudah membuat surat wasiat untuk Syahnaz Sadiqah pada tahun 2016 lalu saat berlibur ke Korea.

"Pernah, waktu ke Korea. Kalau ada apa-apa gimana? Kita kan gak tahu ya," ucap Amy Qanita.

Setelah ditodong oleh Raffi Ahmad, isi wasiat Amy Qanita tersebut adalah menunjuk Syahnaz Sadiqah sebagai ahli waris harta kekayaan keluarganya.

"Yang waktu kita pergi ke Korea, Syahnaz gak ikut? Jadi maksudnya kalau kita kenapa-kenapa, semuanya langsung milik Syahnaz?" sambung Raffi Ahmad. 

Raffi Ahmad dan ibu, Amy Qanita. (Instagram/@amy_r_qanita)
Raffi Ahmad dan ibu, Amy Qanita. (Instagram/@amy_r_qanita)

Sementara itu, Syahnaz Sadiqah tampak gembira dengan isi wasiat yang dibuat Amy Qanita ihwal harta warisan tersebut.

"Ya siapa lagi, dong?" pungkas Syahnaz Sadiqah.

Cuplikan unggahan video Amy Qanita membenarkan sudah membuat surat wasiat untuk Syahnaz Sadiqah ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 228 ribu jumlah tayangan.

Baca Juga: Geger Denise Chariesta Beli Mobil Mewah Pakai Uang Donasi Lahiran: Yang Nyumbang Kena Prank?

"Kalau terjadi apa-apa dengan Mama Amy, semua warisan jatuh ke Syahnaz," tulis akun TikTok @cerita_artis, ditilik pada Sabtu (22/7/2023).

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian tampak memberi sindiran untuk Syahnaz Sadiqah.

"Malahan habis deh kalau Nanas dikasih, entar dibeliiin handphone ke orang lain," tulis seorang netizen. "Nanas gak mau ikut karena dia mau pesan gojek," kata netizen lain. "Auto perang dunia tuh sama Nisya," tutur netizen yang lainnya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Ayu Ting Ting, penyanyi dangdut papan atas Indonesia, ternyata memiliki sisi pribadi yang tak banyak diketahui publik. W...

gosip | 07:14 WIB

Aksi pria diduga mirip Abidzar Al-Ghifari yang pamer alat vital sembari selfie membuat geger jagat dunia maya....

gosip | 21:26 WIB

"...Enggak ada urusan, tidak ada kata damai."...

gosip | 21:09 WIB

Disebut matikan rejeki orang oleh Maharani Kemala, Shandy Purnamasari meradang....

gosip | 12:36 WIB

Dalam video yang diunggah di Instagram Story, Jennifer Coppen mengajari Kamari Wassink berpamitan dengan sang ayah untuk...

gosip | 15:26 WIB
Tampilkan lebih banyak