Glow.matamata.com - Glow.matamata.com - Aktor dan komedian Ananda Omesh dan Istri Dian Ayu Lestari melalui laman instagram pribadinya, Minggu (5/11) mengumumkan bakal melelang motor kesayangan Royal Enfield Classic 500 'Pegasus' seri terbatas untuk bantu masyarakat Palestina.
Hingga kini, tawaran lelang mengalir deras di lini masa Ananda Omesh, bahkan ada netizen yang menawar motor tersebut hingga Rp 300 Juta.
"InsyaAllah saya and Dian Ayu Lestari, akan melelang motor simpanan kami Royal Enfield Classic 500 Pegasus Limited Edition," komen Adanda Omesh di laman Instagram.
Omesh juga mengaku bila motor seri tersebut memiliki jumlah terbatas, hanya ada 40 unit di Indonesia dan 1000 unit di seluruh dunia.
Sebagaimana diketahui motor Royal Enfield diproduksi di pabrik asal India. Seri Pegasus yang dirakit terbatas menjadi salah satu incaran para kolektor moge.
"Seluruh hasil penjualannya nanti 100 persen akan disumbangkan untuk saudara-saudara kita di Palestina," tambah Ananda Omesh.
Komedian yang juga Presenter ini tak luput menyampaikan tata cara mengikuti lelang. "Lelang dibuka dikolom komentar, dari harga beli Rp 109 jutaan dan penawaran berlaku dalam kelipatan 5 juta dan akan ditutup Selasa 7 November 2023, malam," komen Ananda Omesh.
Ananda Omesh juga berpesan jika penawar tertinggi tidak bisa dihubungi maka pemenang lelang akan diberikan kepada penawar tertinggi kedua dan begitu seterusnya," pesan Omesh di Instagram.
Aksi Omesh dan Dian Ayu Lestari ikut prihatin atas tragedi yang menimpa masyarakat Palestina mendapat simpati netizen dan publik figur.
Ustadz Derry Sulaiman mendoakan "Jazakallah Khairan Katsiron bro...Allah Loves U and Family."
Rekan sesama selebriti Eddi Brokoli turut berkomentar "Bismillah, Berkah Mangss."
Sedangkan akun @revianarere menulis komentarnya seraya mendoakan "MasyaAllah, kendaraan di dunia dijadikan Kendaraan di Akhirat."
Ada juga komentar lucu dari akun @bryann.1397 "Sumpah udah lama gua tau nih Omesh, detik ini baru gua tau ternyata dia Muslim."
Akun @sakinahlala mengomentari "Bantu doa, mau ikutan lelang, motor gua Mio."
Berapapun harga lelangnya, Omesh akan menyumbangkan seluruhnya kepada masyarakat Palestina.(*)
Berita Terkait
-
Muzani Bangga Prabowo Berperan dalam Upaya Perdamaian IsraelPalestina
-
Prabowo: Gencatan Senjata Gaza Jadi Titik Awal Menuju Perdamaian Palestina
-
Uni Eropa Siap Ambil Peran di Pemerintahan Transisi Gaza, Dukung Perdamaian dan Rekonstruksi
-
DPR Dorong Presiden Prabowo Fokus Perjuangkan Kemerdekaan Palestina di KTT Gaza
-
Aksi Indonesia Lawan Genosida Dorong Pemerintah Segera Kirim Pasukan Perdamaian ke Gaza
Terpopuler
-
Jennifer Coppen Akui Takut Kematian Usai Kepergian Dali: Kamari Masih Butuh Aku
-
Jennifer Coppen Menangis Diajak Umroh Oleh Ustaz Derry Sulaiman : Tunggu Aku Di Rumah Allah ya Sayang
-
Keras! Nikita Mirzani Sindir Ustaz Hanan Attaki usai Wanda Hara Minta Maaf: Gara-gara Elu Nih!
-
Sindir Ibadah Haji Nagita Slavina, Nikita Mirzani soal Wanda Hara Nyamar Pakai Cadar di Kajian Hanan Attaki: Sadar, Lo Tuh Salah!
-
Bak Sudah Punya Firasat Akan Pergi Jauh, Suami Jennifer Coppen Kecup dan Peluk Erat Sang Istri
Terkini
-
Mengungkap Sisi Lain Ayu Ting Ting yang Tak Banyak Diketahui Publik
-
Bikin Gempar! Heboh Pria Mirip Abidzar Pamer 'Burung' Sambil Selfie: Anak Ustaz Begitu?
-
Pergi Umrah, Nikita Mirzani Tetap Ogah Damai dengan Keluarga Badjideh: Gak Ada Urusan!
-
Makin Memanas! Disebut Maharani Kemala Matikan Rejeki Orang, Shandy Purnamasari Meradang: Aku Diam Bukan Berarti Dzolim
-
Momen Kamari Anak Jennifer Coppen Pamit Pergi Sekolah ke Sang Ayah Hanya Lewat Foto Bikin Banjir Air Mata