Glow.matamata.com - Raffi Ahmad dan Jeje Govinda tampil bersama dalam video klarifikasi yang diunggah di kanal YouTube RANS Entertainment, Minggu (6/8/2023). Keduanya membahas perihal skandal perselingkuhan Syahnaz Sadiqah.
Raffi Ahmad sebagai kakak Syahnaz Sadiqah mengungkapkan isi hatinya kepada sang ipar dalam video tersebut. Begitu pula dengan Jeje yang buka-bukaan tentang perselingkuhan istrinya kepada Raffi.
Video klarifikasi Raffi Ahmad dan Jeje Govinda ikut dikomentari oleh seorang pakar ekspresi bernama Kirdi Putra. Menurutnya, ada "rahasia" di balik video berdurasi sekitar 17 menitan itu.
Kirdi Putra mengungkapkan bahwa video tersebut dibuat untuk memperbaiki citra Jeje Govinda selaku suami Syahnaz Sadiqah. Mengingat selama ini tak sedikit netizen yang menghujat Jeje dalam kasus ini.
"Jadi buat saya ini adalah konten buat ngangkat Jeje, karena terlalu banyak orang yang menghujat Jeje," ujar Kirdi Putra dalam YouTube Intens Investigasi pada Minggu (6/8/2023).
Dalam video itu, Raffi Ahmad nampak ngobrol dengan Jeje dari hati ke hati perkara masalah yang melibatkan Syahnaz itu. Rafi sendiri berulang kali menyampaikan permohonan maafnya kepada Jeje.
Selain itu, Raffi juga berulang kali mengutarakan ucapan terima kasih kepada adik iparnya tersebut. Sebab Jeje memutuskan untuk memaafkan Syahnaz dan mempertahankan rumah tangganya.
Dalam video klarifikasi tersebut Jeje sendiri terlihat masih memiliki emosi yang belum stabil dalam menghadapi permasalahan keluarganya.
Jeje terlihat takut, bingung, sedikit marah, dan sedih saat menyampaikan perasaannya soal kasus perselingkuhan Syahnaz.
"Saya tidak melihat Jeje itu dalam ekspresi kemarahan yang berkepanjangan, emosinya itu bolak-balik, ada marahnya sedikit, terus ada takutnya, ada sedihnya lagi, jadi bolak-balik," pungkas Kirdi Putra.
Menurut pakar ekspresi itu Jeje masih memiliki emosi yang naik turun dalam membahas masalah rumah tangganya itu.
Meski demikian, kehadiran Raffi dalam video tersebut dinilai sebagai upaya untuk memperbaiki kembali nama Jeje yang sempat tercoreng. (Mella Azizah)
Tag
Berita Terkait
-
Harta LHKPN Capai Rp 1 Triliun, Raffi Ahmad Diduga Lakukan Pelanggaran Pajak
-
Mpok Alpa Meninggal Dunia, Ini Firasat Raffi Ahmad
-
Raffi Ahmad dan Menpora Dito, Dukung Kagendra Wakili Indonesia di Ajang Honor of Kings World Cup 2025
-
Amy Qanita Dukung Penuh Raffi Ahmad dan Menantunya Berkarier di Politik
-
Viral Dugaan Raffi Ahmad Beri Kado Rp500 Juta di Pernikahan Luna Maya dan Maxime: Ini Tanggapan Langsung Raffi
Terpopuler
-
Jennifer Coppen Akui Takut Kematian Usai Kepergian Dali: Kamari Masih Butuh Aku
-
Jennifer Coppen Menangis Diajak Umroh Oleh Ustaz Derry Sulaiman : Tunggu Aku Di Rumah Allah ya Sayang
-
Keras! Nikita Mirzani Sindir Ustaz Hanan Attaki usai Wanda Hara Minta Maaf: Gara-gara Elu Nih!
-
Sindir Ibadah Haji Nagita Slavina, Nikita Mirzani soal Wanda Hara Nyamar Pakai Cadar di Kajian Hanan Attaki: Sadar, Lo Tuh Salah!
-
Bak Sudah Punya Firasat Akan Pergi Jauh, Suami Jennifer Coppen Kecup dan Peluk Erat Sang Istri
Terkini
-
Mengungkap Sisi Lain Ayu Ting Ting yang Tak Banyak Diketahui Publik
-
Bikin Gempar! Heboh Pria Mirip Abidzar Pamer 'Burung' Sambil Selfie: Anak Ustaz Begitu?
-
Pergi Umrah, Nikita Mirzani Tetap Ogah Damai dengan Keluarga Badjideh: Gak Ada Urusan!
-
Makin Memanas! Disebut Maharani Kemala Matikan Rejeki Orang, Shandy Purnamasari Meradang: Aku Diam Bukan Berarti Dzolim
-
Momen Kamari Anak Jennifer Coppen Pamit Pergi Sekolah ke Sang Ayah Hanya Lewat Foto Bikin Banjir Air Mata