Glow.matamata.com - Sule belum lama ini membagikan potretnya zaman dulu ketika belum menjadi artis seperti sekarang. Ia menunjukkan potret ketika masih menjadi personil penabuh gendang.
Dalam unggahannya itu, ia menceritakan kalau pekerjaan itu lah bisa menghidupi anak dan istri. Terutama Rizky Febian yang pada saat itu masih kecil dan harus dibelikan susu.
"Jaman baheula nyari duit buat susu @rizkyfbian," tulis Sule di Instagram, dikutip Senin (17/7/2023).
Komedian itu mengaku terharu karena kini putranya itu sudah bisa mencari uang sendiri. Ia pun menyisipkan kalimat hiperbola kalau berderai air hujan.
"Sekarang itu anak udah bisa cari duit sendiri tak terasa mata ini berderai air hujan," pungkasnya.
Unggahan itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Rizky Febian pun tak mau ketinggalan meninggalkan ucapannya di kolom komentar unggahan sang ayah.
"Love you ayah," tulis Rizky Febian dengan emoji love dan peluk.
"Ini menandakan 25jt ckup kok, malah lebih. Tergntung gaya hdup emaknya," komentar seorang warganet.
"25 juta lebih dari cukup. Malah bisa nabung buat beli mobil cash," ujar warganet lain.
"Simpan foto yang sekarang lagi manggung kang ntar kalo Azam dah gede bikin story zaman baheula nyari duit buat susu Azam 25 juta sebulan tapi masih dikomplenin," imbuh warganet di kolom komentar.
Seperti yang diketahui, Nathalie Holscher belakangan ini disebut tak bersyukur karena merasa nafkah dari Sule sebesar Rp25 juta tak cukup untuk biaya hidup Adzam.
Berita Terkait
-
Pelajari Budaya Jawa, Celine Evangelista jadi Sinden di Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Nathalie Holscher Betah Menjomblo, Ini Penyebabnya
-
Gaya Sporty Mahalini Curi Perhatian, Tubuh Ramping Jadi Sorotan saat Main Padel Bareng Rizky Febian
-
Nathalie Holscher Antusias Dukung Pariwisata Sidrap, Beri Masukan Tegas kepada Bupati Setelah Diminta Klarifikasi
Terpopuler
-
Jennifer Coppen Akui Takut Kematian Usai Kepergian Dali: Kamari Masih Butuh Aku
-
Jennifer Coppen Menangis Diajak Umroh Oleh Ustaz Derry Sulaiman : Tunggu Aku Di Rumah Allah ya Sayang
-
Keras! Nikita Mirzani Sindir Ustaz Hanan Attaki usai Wanda Hara Minta Maaf: Gara-gara Elu Nih!
-
Sindir Ibadah Haji Nagita Slavina, Nikita Mirzani soal Wanda Hara Nyamar Pakai Cadar di Kajian Hanan Attaki: Sadar, Lo Tuh Salah!
-
Bak Sudah Punya Firasat Akan Pergi Jauh, Suami Jennifer Coppen Kecup dan Peluk Erat Sang Istri
Terkini
-
Mengungkap Sisi Lain Ayu Ting Ting yang Tak Banyak Diketahui Publik
-
Bikin Gempar! Heboh Pria Mirip Abidzar Pamer 'Burung' Sambil Selfie: Anak Ustaz Begitu?
-
Pergi Umrah, Nikita Mirzani Tetap Ogah Damai dengan Keluarga Badjideh: Gak Ada Urusan!
-
Makin Memanas! Disebut Maharani Kemala Matikan Rejeki Orang, Shandy Purnamasari Meradang: Aku Diam Bukan Berarti Dzolim
-
Momen Kamari Anak Jennifer Coppen Pamit Pergi Sekolah ke Sang Ayah Hanya Lewat Foto Bikin Banjir Air Mata